Kamis, 02 Maret 2023

Peristiwa Dan Tragedi Yang Terjadi Di Indonesia

Peristiwa Dan Tragedi Yang Terjadi Di Indonesia


sebelum itu kalian juga bisa membuka link berikut ini 5 Ilmuan Jenius Dan Cerdas Di Dunia


Tragedi adalah suatu kejadian dimana manusia di perhadapkan dengan datangnya suatu musibah yang memakan korban 

Indonesia salah satu negara yang memiliki beberapa tragedi kelam dan pilu serta memakan banyak korban yang melebihi ratusan jiwa.


Dan kita tahu bahwa negara kita indonesia adalah negara yang dulu pernah di jajah oleh beberapa negara seperti jepang, belanda, portugis dll


Bencana alam yang dahsyatpun pernah terjadi dan memakan banyak korban dan kerusakan wilayah yang fatal, dan melumpuhkan sistem dan aktifitas masyarakat.


Dengan kata lain ada begitu banyak tragedi pilu yang terjadi di indonesia dan tragedi tersebut sering di peringati dan di adakan upacara untuk mengenang tragedi yang pernah terjadi.

Inilah Beberapa Peristiwa Dan Tragedi Yang Terjadi Di Indonesia


1. Tragedi Belanda Membantai Warga Rawagede

Tragedi Pembantaian yang di alami warga Rawagede berlangsung ketika Belanda menggelar operasi keamanan yang lebih dikenal dengan Agresi Militer Belanda guna untuk memperluas wilayah penjajahan dengan niatan untuk merebut Jawa dan Sumatra.


Itu merupakan hal hari tragis dan merupakan hubungan terburuk antara indonesia dan belanda dan ini 
terjadi pada tahun 1947, sementara Belanda menyerahkan kedaulatan kepada Indonesia pada tahun 1949.


Dengan demikian, tindakan serdadu Belanda terhadap warga r
awagede menjadi kisah kelam yang tentu melekat serta di kenang sebagai tragedi 9 desember 1947 rawagede.

2. Peristiwa Gempa Dan Tsunami Yang Terjadi Di Aceh

Tragedi ini terjadi di aceh pada 26 desember 2004, tsunami bermula dari gempa yang berlangsung selama 10 menit dan kemudian naiklah air yang di sebabkan oleh guncangan yang besar, setelah itu di susul dengan tsunami setinggi 30 meter.


Tsunami tersebut melululantakan dan menyapu rata daratan pesisir kota, setelah air surut di sela puing-puing bangunan dan benda-benda yang di terjang tsunami ada mayat yang di perkirakan skitar 170 ribu mayat yang tidak bisa menyelamatkan diri.


Untuk mengenang tragedi dahsyat tersebut, di buatlah museum tsunami aceh yang besarnya 2.500 meter persegi dan pemerintah menetapkan bahwa pada 26 desember merupakan hari libbur resmi, untuk meperingati tragedi tersebut.

3.Tragedi Yang Terjadi Di Stadion Kanjuruhan Malang

Tragedi ini terjadi pasca arema fc vs persebaya dalam pertandingan sepak bola pada hari sabtu 1 oktober 2022 dan saati itu pula terjadi tragedi yang menyebabkan banyaknya korban yang meninggal,di perkirakan melebihi ratusan jiwa.


Kerusuhan terjadi saat supporter kecewa dengan kekalahan tim kesayangannya yang tidak pernah kalah selama 23 tahun di kandang sendiri, itu yang membuat para supporter turun kelapangan dan membuat kerusuhan.


Atas tindakan supporter yang anarkis dan merusak fasilitas stadion sehingga aparat kepolisian menembakkan gas air mata, yang menbuat semua orang lari ke 10 pintu keluar.


Itu yang menyebabkan penumpukan massa yang berdesak-desakkan ingin keluar dan menyebabkan sesak nafas kerena kekurangan oksigen sehingga ratusan orang meni
nggal dunia.

4. Tragedi Kerusuhan Sambas 


Tragedi ini adalah kerusuhan antar etnis di daerah kabupaten Sambas dan berdampak ke daerah sekitarnya, Kerusuhan Sambas pecah pada tahun 1999.


Masalah ini muncul atas kejengkelan Melayu terhadap para pendatang dari Madura, dimana Pekerjaan yang dilakukan warga Madura tidak beda jauh dengan warga Melayu, yaitu sebagai petani dan buruh bangunan. Karena memiliki kesamaan pekerjaan.


Karena memiliki pekerjaan yang sama sehingga terjadilah perebutan sumber daya ekonomi terutama tanah pertanian, Bermula dari itu sehingga kerusuhan di antara kedua suku inipun terjadi. 


Akibat dari Kerusuhan Sambas, sebanyak 1.189 orang tewas, 168 terluka berat, 34 luka ringan, 3.833 rumah dibakar dan dirusak, serta 12 mobil dan 9 motor dibakar atau dirusak.


Selain itu, sebanyak 58.544 warga Madura mengungsi dari Kabupaten Sambas ke Pontianak guna untuk mengamankan diri dari kerusuhan.


5. Peristiwa Gempa Dan Tsunami Daerah Palu Dan Donggala


Tragedi akibat gempa bumi di ikuti dengan tsunami yang terjadi di PALU dan Kabupaten Donggala, Sulawesi tengah, gempa dengan magnitude 7,4 SR di sulul dengan Tsunami


Musibah ini terjadi pada 28 september 2018 dengan ribuan bangunan yang hancur di lululantakan oleh gempa dan Tsunami


Dan di tengah kenangan air yang mulai surut terlihatlah korban di sela-sela puing bangunan yang tergeletak tak bernyawa, atas tragedi ini dimana jumlah korban yang terkena musibah di perkirakan sebanyak 1.407 jiwa.


Demikianlah pembahasan kami mengenai Tragedi yang pernah terjadi di indonesia


Doakan indonesia agar selalu baik-baik saja dan terhindar dari hal-hal yang sudah berlalu dan selalu dalam lindungan TUHAN.



EmoticonEmoticon